LAB INTERNET DASAR
UNIVERSITAS GUNADARMA
Lab Internet Dasar Universitas Gunadarma terletak dikampus D jalan Margonda Raya, tepatnya di gedung 3 lantai 2. Lab ini diperuntukkan bagi mahasiswa tingkat 1. Lab ini menyediakan pengetahuan-pengetahuan yang sebagian belum diketahui oleh mahasiswa mengenai internet. Dari mulai sejarah awal mula berdirinya internet hingga cara pengoperasian internet itu sendiri. Didalam lab ini sama juga seperti lab-lab yang lainnya di Universitas Gunadarma, ada kakak asistennya yg mengajar , harus mengenakan pakaian yg sopan yaitu bagi mahasiswa yang pria menggunakan kemeja dan celana panjang bahan bukan jeans dan bagi mahasiswa yang wanita harus menggunakan kemeja dengan rok bahan bukan jeans. Metode penilaiannyapun juga sama seperti lab lainnya. Pertama yang dinilai adalah kehadiran, kemudian keaktifan dikelas yang ditunjukan dengan adanya nilai maksimal dan poin-poin plus yang didapat pada saat kehadiran. Yang membedakan di lab ini hanya pertemuannya yang sangat singkat, yaitu hanya sekitar 3 kali pertemuan. Jauh berbeda dengan lab yang lain yang mencapai 7 atau lebih pertemuan.
Menurut saya Lab Internet Dasar ini sudah sangat baik telah diadakan karena tidak semua mahasiswa paham dengan Internet. Dengan adanya lab ini maka mahasiswa yang tadinya tidak tahu kini menjadi tahu. Namun ada masalah yang mengganjal menurut saya, yaitu computer kurang memadai. Untuk tahun 2011 seperti sekarang komputer Pentium 2 ini sudah sangat jauh ketinggalan. Belum lagi adanya hardware yang tidak terkoneksi dengan baik. Seperti mouse yang tidak berfungsi, monitor juga tidak berfungsi. Tapi entah kenapa masih digunakan tidak segera kunjung dpperbaiki. Lalu jaringan internet bila ada kerusakan harus segera secepatnya diperbaiki. Itu sangat mengganggu proses belajar mengajar. Dalam waktu pertemuan yang hanya 3 kali selama itu juga saya tidak merasakan internetnya itu benar. Saran saya segeralah perbaiki yang masih menjadi kekurangan dari lab ini.
Susunan kepengurusan Lab Internet Dasar Universitas Gunadarma :
Pemimpin : Ibu Emma
Assisten :
1. Hendi Ravasia
2. Andito Wasi Guntoro
3. Akhmad Fauzi
4. Jamaris
5. Tito Berlian
6. Achie
7. Nurul Wulandari
8. Fauziyah
9. Mita Oktawiranti
10. Efa
11. Putri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar